PENA KHATULISTIWA
Juni 22, 2022, 08:06 WIB
Last Updated 2022-06-22T01:06:54Z
Desa

Sebelum Tetapkan RKP, Pemdes Seberang Kapuas Jaring Apsirasi Masyarakat

Advertisement

Musrenbangdes Seberang Kapuas tahun 2022

PENA KHATULISTIWA (SEKADAU) - Pemerintah Desa Seberang Kapuas, Kecamatan Sekadau Hilir melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes), Selasa (21/6) di aula pertemuan Kantor Desa Seberang Kapuas.


Musrenbangdes dihadiri perwakilan Camat Sekadau Hilir, Bhabinkamtibmas dan Babinsa, serta seluruh perangkat desa dan perwakilan masyarakat.


Kepala Desa Seberang Kapuas, Yemmi Ibrahim mengatakan Musrenbangdes tersebut beragendakan penyusunan rencana kerja pemerintah desa (RKPDes) tahun 2023.


"Ini merupakan kewajiban kita untuk melaksanakan Musrenbangdes, sekaligus mempersiapkan penyusunan RKPDes tahun depan," kata Yemmi.


Dalam penyusunan RKPDes sendiri, Pemerintah Desa Seberang Kapuas selalu mendengarkan aspirasi dari masyarakat terlebih dahulu.


Hal tersebut diperlukan untuk menentukan apa saja yang akan diprioritaskan dalam pembangunan tahun mendatang.


Sejumlah usulan disampaikan oleh perwakilan masing-masing dusun di Desa Seberang Kapuas. Seperti infrastruktur, pembinaan sosial budaya dan keagaman, dan masih banyak lagi.


"Kita akan buat prioritas pembangunan dengan menyesuaikan kemampuan keuangan desa. Sebab beberapa tahun terakhir ini kita terhalang oleh pabdemi sehingga pembangunan tidak maksimal," jelas Yemmi.*


Red