PENA KHATULISTIWA
Desember 17, 2021, 19:35 WIB
Last Updated 2022-01-04T05:26:32Z
BeritaDesa

Hancur Tertimpa Pohon Masyarakat Bangun Kembali Pos Kamling Desa Setuntung

Advertisement

 

Kades setuntung saat melihat bangunan pos ronda/kamling

PENAKHATULISTIWA.ID, (SEKADAU)-

Setelah Sempat Rusak Akibat Tertimpa Pohon Karet Akibat Angin Kencang Benerapa Waktu Lalu, Kini Pos Kamling Desa Setuntung, Kecamatan Belitang,Kabupaten Sekadau di Bangun Dengan Swadaya Masyarakat Setempat.


Kepala Desa Setuntung Muhammad Saleh, menyebut Pos Kamling yang di bangun merupakan hasil gotong royong masyarakat, pos tersebut selain untuk kegiatan ronda kamtibmas juga digunakan pada kegiatan PPKM Covid-19


"Jadi masyarakat berinisiatif gotong royong memperbaiki Pos ini, karna beberapa hari yang lalu hancur tertimpa pohon," kata Saleh. Kamis(16/12/21)


"Karna setelah adanya himbauan kita akan mengaktifkan kembali pos tersebut paling tidak untuk mengontrol kegiatan masyarakat selama covid-19 ini," tambahnya


Selanjutnya Muhammad Saleh dalam kesempatan juga mengucapkan selamat merayakan hari natal bagi umat kristiani

Kondisi pos sesaat sesudah diperbaiki


"Selamat merayakan natal bagi warga yang merayakan, dan jangan lupa harus tetap menerapkan serta mematuhi Protokol kesehatan," tutup M Saleh


Sumber: Pemdes Setuntung

Redaksi: Iwan soleh