PENA KHATULISTIWA
Mei 02, 2021, 19:19 WIB
Last Updated 2021-05-02T12:19:39Z
BeritaCovid-19KalbarKesehatanSekadau

Minggu Sore, Seorang Pasien Konfirmasi Covid-19 di Sekadau Meninggal Dunia

Advertisement

Pemakaman pasien meninggal terkonfirmasi covid-19 asal Kecamatan Sekadau Hilir yang meninggal pada Minggu (2/5) sore (ist)

PENA KHATULISTIWA (SEKADAU) - Minggu (2/5) sore, satu orang pasien terkonfirmasi Covid-19 meninggal dunia.


Hal ini dikonfirmasi oleh Plt Kepala Dinas Kesehatan, PP dan KB Kabupaten Sekadau, Henry Alpius.


"Ya pasien dirawat laki-laki 61 tahun dari Sekadau Hilir. Selama ini dirawat di ruang isolasi RSUD Sekadau," ungkap Henry, (2/5) malam.


Almarhum diperkirakan meninggal sekitar pukul 16.00 WIB dan dimakamkan dengan protokol standar covid-19.


Henry tak lupa meningatkan masyarakat untuk tetap waspada dan mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.


"Kuncinya disiplin masyarakat 5 M yaitu menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan embatasi mobilitas/perjalanan atau di rumah saja," pesan Henry.*


BGP